Mega-Prabowo-Airlangga Jadi King Maker, Petinggi Nasdem: Biasa Saja Sih Menurut Saya

Mega-Prabowo-Airlangga Jadi King Maker, Petinggi Nasdem: Biasa Saja Sih Menurut Saya

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Tiga king/queen maker pada Pilpres 2024 yang dirilis lembaga survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA bukan hal istimewa bagi Partai Nasdem.

Tiga king maker itu adalah Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

"Ya biasa saja sih menurut saya, kalau kemudian disebut tiga tokoh itu, ya tentu itu ketua partai kan?" ujar Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali saat dihubungi, Jumat (18/6).

Ketiga nama tersebut wajar kemudian disebut king atau queen maker karena merupakan ketua umum tiga partai teratas pada Pemilu 2019.

"Artinya berpeluang membentuk kekuatan politik untuk menentukan koalisi nanti di pilpres ini kan," sebut Ahmad Ali, yang juga Ketua Fraksi Partai Nasdem itu.

Dengan tiga partai papan atas itu, atau salah satu dari ketiganya, sangat terbuka bagi Nasdem untuk menjalin kerja sama di 2024.

"Politik itu kan dinamis, politik itu komunikasi. Saya pikir semua kemungkinan-kemungkinan itu sangat terbuka," ucap Ahmad Ali(RMOL)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita