GELORA.CO - Secarik surat berisi tulisan tangan Albert Einstein dilaporkan telah terjual dengan harga 1.243.707 dolar AS atau setara dengan Rp 17,8 miliar (Rp 14.300/dolar AS).
Di dalam surat tersebut, fisikawan legendaris tersebut menuliskan rumusnya yang paling terkenal, yaitu persamaan energi dan masa "E=mc2"
"Pertanyaan Anda bisa dijawab dari rumus E=mc2, tanpa pengetahuan apapun," tulisnya dalam surat yang ditujukan kepada salah satu pengkritiknya, fisikawan asal Amerika-Polandia, Ludwik Silberstein pada 26 Oktober 1946.
Dimuat The Guardian, surat tersebut terjual dalam sebuah acara lelang yang digelar RR Auction di Boston, Amerika Serikat (AS). Harga awal dari surat itu sekitar 400 ribu dolar AS.(RMOL)