Kubu Sebelah Tambah Panas, Semarang Banjir, Jakarta Malah Trending Topic di Twitter

Kubu Sebelah Tambah Panas, Semarang Banjir, Jakarta Malah Trending Topic di Twitter

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Jakarta menjadi trending topic di Twitter, Minggu (7/2) pagi. Bahasan netizen yang melambungkan tagar ini berkaitan dengan banjir yang terjadi di Semarang, Jawa Tengah.

Hingga Minggu sekira pukul 07.00 WIB, sudah ada 40,5 ribu cuitan.

Selain tagar #Jakarta, menyusul pula tagar #Genangan. Bahasan netizen atau pengguna Twitter masih sama, mengaitkan banjir di Semarang dengan situasi di Jakarta.

Salah satu netizen, Christ Wamea melalui akun @PutraWadapi mengunggah sebuah gambar yang membandingkan dua hal.

“Antara banjir dan genangan,” ungkap Christ Wamea.

Landasan pacu Bandara Ahmad Yani Semarang digenangi air (foto antara)


Unggahan ini menampilkan cuitan TMC Polda Metro Jaya dan cuitan akun Polda Jateng terkait situasi banjir di wilayah masing-masing.

Satu akun menggunakan genangan dan satu akun lagi menggunakan kata banjir.

Sementara akun Jack Separo Gendeng milik budayawan @sudjiwotedjo juga memberikan tanggapan atas banjir yang terjadi di Semarang.

“Semarang dikepung banjir, ya? Itu menurut WA dari temen barusan. Apa betul?,” kata Sudjiwo Tedjo.
 
“Soalnya medsos sepi. Biasanya kalau memang ada banjir tuh medsos penuh rombongan akun-akun ber-angka yang ramai infoin banjir itu plus maki-maki gubernurnya,” sindirnya lagi.

“Apa WA temenku itu hoaks? Please let me know,” ujar budayawan nyentrik ini.

Beberapa netizen yang lain juga membandingkan dua hal ini, banjir Jakarta dan Semarang.

Netizen Erna Sitompul melalui akun @erna_st, menautkan dua berita dari dua media online yang berisi banjir di Semarang ini.

“Menteri PUPR: Penyebab Banjir Semarang karena Curah Hujan Ekstrem Setiap 50 Tahun. Kirain setiap 1 abad. Hujannya ekstrem atau radikal?” tanya Erna dalam cuitan itu.

Seperti diketahui, beberapa kecamatan di Semarang sedang dilanda banjir sejak Sabtu pagi (7/2). Disebabkan curah hujan yang tinggi di daerah itu menyebabkan beberapa sungai di sekitar Semarang meluap.

Sementara pada sisi yang lain, Kota Jakarta yang juga sedang dilanda hujan, tidak mengalami banjir. Kedua topik inilah yang jadi bahasan netizen di media sosial.[psid]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita