GELORA.CO - Politikus Partai Demokrat, Andi Arief menyoroti kunjungan Presiden Joko Widodo ke lokasi banjir di Kalimantan Selatan.
Andi Arief menyebut seharusnya Jokowi tidak hanya berkunjung sesaat. Menurut dia, Jokowi harus ikut serta menginap bersama para pengungsi korban banjir di Kalsel.
Hal tersebut dia kicaukan melalui akun Twitter pribadinya @Andiarief_.
"Sayang sekali Pak Jokowi tidak meluangkan waktu menginap bersama para pengungsi di Kalsel." cuitnya.
Selanjutnya, dia berharap agar Jokowi dapat ikut menginap di tenda pengungsi bersama para korban bencana gempa di Sulawesi Barat.
"Mudah-mudahan mau menginap hari ini di tenda pengungsi Sulbar." lanjutnya.
Andi Arief menyinggung bahwa dalam melakukan kunjungan sebaiknya tidak seperti capung yang hanya singgah sebentar.
"Kalau berkunjung seperti capung nemplok nggak akan kuasai masa rekon rehab selanjutnya di sana." pungkasnya. '[]