GELORA.CO - Kasus positif Covid-19 di Provinsi Lampung masih belum menunjukkan tren menurun. Bahkan, cenderung terus meningkat.
Berdasarkan data harian yang dirilis Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Selasa (12/1), ada penambahan sebanyak 190 kasus dalam satu hari. Ini merupakan catatan kasus tertinggi yang terjadi di Lampung.
Sehingga, seperti dilaporkan Kantor Berita RMOLLampung, total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Lampung mencapai 7.553 kasus.
Untuk penambahan 190 kasus terdiri dari Bandarlampung 40 kasus, Lampung Selatan 13, Lampung Timur 8, Lampung Utara 31, Metro 14.
Kemudian Tulangbawang 2 kasus, Tulangbawang Barat 10, Mesuji 4, Tanggamus 7, Pringsewu 3, Pesawaran 15, Lampung Barat 10, Lampung Tengah 23, dan Waykanan 10.
Dari 190 kasus tersebut, yang termasuk orang tanpa gejala (OTG) ada 91 orang sedangkan bergejala sebanyak 99 orang.
Selain itu ada juga penambahan kasus kematian yakni sebanyak 13 kasus dengan total keseluruhan menjadi 396 kasus.
Untuk pasien yang telah selesai menjalani isolasi atau sembuh bertambah 66 kasus dengan total keseluruhan sebanyak 5.533 kasus. (RMOL)