GELORA.CO - Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab ikut mengiringi pemakaman lima anggota FPI yang tewas ditembak polisi di Tol Jakarta-Cikampek KM 50. Pemakaman yang berlangsung di Pondok Pesantren Argokultural Markaz Syariah FPI, Megamendung, Bogor, juga dihadiri oleh ratusan simpatisan Rizieq.
"Benar HRS ikut mengiringi pemakaman para syuhada," ujar Wakil Sekretaris Jenderal Persaudaraan Alumni atau PA 212 Novel Bamukmin saat dihubungi Tempo, Rabu, 9 Desember 2020.
Terlihat dari video yang beredar di Twitter, Habib Rizieq Shihab memakai baju gamis warna putih dan tongkat dengan pengawalan para Laskar FPI. Terlihat, cuaca hujan mengguyur wilayah Megamendung, Jawa Barat. Sehingga, Habib Rizieq tampak dipayungi oleh para pengawalnya.
"Habibana Muhammad Rizieq Syihab ikut dalam proses pemakaman di Markas Syariah Megamendung. Alam pun seakan-akan ikut berduka dan menyambut kepulangan Syuhada. Allahu Akbar," tulis akun Aisyah_Mutahar dikutip pada Rabu, 9 Desember 2020.
Habibana Muhammad Rizieq Syihab ikut dalam proses pemakaman di Markas Syariah Megamendung....Alampun seakan-akan ikut berduka dan menyambut kepulangan Syuhada....
— Aisyah_Mutahar (@AisyahMutahar) December 9, 2020
Allahu Akbar pic.twitter.com/TlpTVCkFWi