Mahfud MD vs Habib Rizieq Saling Serang, Panas Jelang Kepulangan HRS ke Indonesia

Mahfud MD vs Habib Rizieq Saling Serang, Panas Jelang Kepulangan HRS ke Indonesia

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Menkopolhukam Mahfud MD dan Habib Rizieq saling serang di media massa jelang kepulangan Habib Rizieq ke Tanah Air pada 10 November nanti.

Berikut fakta-fakta saling serang diantara keduanya. Mahfud MD menyerang Habib Rizieq dalam kapasitasnya sebagai Menkopolhukam.

Sementara Habib Rizieq merupakan Imam Besar FPI. Disebabkan Habib Rizieq di Saudi Arabia, beberapa pentolan FPI seperti Munarman, ikut menanggapi perseteruan ini.

1.Munarman Sebut Mahfud MD Pagi Kedele Sore Tempe.

Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman membalas pernyataan Mahfud MD terkait rencana kepulangan Habib Rizieq Shihab.

Munarman menyebut, Menko Polhukam itu bukanlah orang yang suci dan bukan merupakan orang yang mumpuni dalam ilmu agama.

Munarman juga menyebut, bahwa Mahfud memang tokoh yang omongan tak bisa dipegang alias munafik.

“Sekarang ini susah kalau ngomong sama orang yang pagi kedele sore tempe,” sindirnya.

2. Habib Rizieq Sebut Ada Hoaks Soal Kepulangannya

Habib Rizieq memastikan, bahwa proses kepulangannya itu tidak dibantu oleh siapapun. Termasuk pemerintah atau pihak pemerintah di luar negeri.
 
Sejak awal, kata dia, pemerintah Indonesia sama sekali tidak terlibat.

“Jika pemerintah mengaku ikut dalam lobi kepulangan saya, maka saya katakan dengan tegas itu bohong besar. Itu hoaks,” tegasnya.

Sebaliknya, proses kepulangannya itu hanya dilakukan oleh dirinya sendiri dan FPI serta pemerintah setempat.

3. Mahfud MD Sebut Habib Rizieq Dicekal di Arab Saudi

Mahfud menegaskan bahwa Habib Rizieq dicekal Pemerintah Arab Saudi bukan karena permintaan Pemerintah Indonesia. Rizieq dicekal lantaran dianggap melakukan pengumpulan dana untuk kegiatan politik.

Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan, akhirnya pencekalan Habib Rizieq dicabut. Ia tidak terbukti mengumpulkan dana untuk tujuan politik.

“Nah, sesudah itu diurus, beberapa waktu lalu, kira-kira sebulan atau tiga minggu lalu, itu Arab Saudi sudah mencabut itu bahwa itu tidak cukup bukti,” jelas Mahfud.

4. Mahfud MD Sebut Habib Rizieq Dideportasi, Bukan Pulang Sendiri

Mahfud MD menyebut Habib Rizieq akan dideportasi oleh Pemerintah Arab Saudi karena dianggap melakukan pelanggaran Imigrasi.

Hal itu dikatakan Mahfud MD saat diwawancarai dosen Universitas Indonesia (UI), Ade Armando.

Menurut Mahfud, Habib Rizieq ingin pulang ke Indonesia, tapi tidak mau dideportasi.

“Dia ingin pulang terhormat, gitu. Nah silahkan ajalah urus begitu, itu kan urusan dia dengan Pemerintah Arab Saudi, bukan urusan kita,” kata Mahfud sembari tertawa di Cokro TV.[psid]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita