Video Polisi Nyatakan Gabung OPM, Polda Papua Bilang Seragam itu Dipinjam

Video Polisi Nyatakan Gabung OPM, Polda Papua Bilang Seragam itu Dipinjam

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Video berisi gambar seorang dengan menggunakan seragam polisi menyatakan diri bergabung dengan OPM beredar luas di media sosial.

Seragam polisi bertuliskan Andi JR, merupakan seorang polisi  putra asli Papua dari Kabupaten Yahukimo.
 
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal mengatakan video diunggah pada Kamis (8/10) oleh akun facebook West Papua. Dalam video berisi salah seorang polisi di Yahukimo yang menyatakan sikap berhenti dari kepolisian dan bergabung dengan TPNPB-OPM. 

"Video itu hoaks. Penelusuran kami, seragam yang digunakan dalam video itu merupakan pakaian yang dipinjamkan pada tangggal 12 Agustus kepada anak sekolah untuk digunakan karnaval dalam rangka HUT ke-75 RI," katanya,  Sabtu (10/10). 

Menurut Kamal, seragam itu sampai sekarang belum dikembalikan. Padahal seragam itu sudah pernah dicari oleh pemiliknya.  

"Pemilik seragam itu juga sudah mengecak ke tempat sekolah, namun murid yang meminjam sudah tidak sekolah lagi," ujarnya. 

Saat ini Polda Papua melalui Tim Siber Dit Reskrimsus Polda Papua masih melakukan penyelidikan terkait pelaku yang membuat dan menyebarkan video tersebut. 

Polda Papua mengimbau kepada masyarakat untuk bijak dalam bermedia sosial dan tidak mudah percaya dengan postingan di media sosial yang belum tentu kebenarannya.  

"Jika menerima sebuah informasi atau berita, agar dicek sumbernya hingga tidak menjadi sumber keresahan di tengah masyarakat," jelasnya.
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita