Bobby Janji Telepon Menteri Jika Terpilih, Demokrat: Belum Apa-apa Sudah Berniat Salahgunakan Kekuasaan Mertua

Bobby Janji Telepon Menteri Jika Terpilih, Demokrat: Belum Apa-apa Sudah Berniat Salahgunakan Kekuasaan Mertua

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Pernyataan calon Walikota Medan, M. Bobby Afif Nasution yang mengaku tidak akan malu menelepon menteri untuk kepentingan warga Kota Medan jika dirinya menang pilkada, menuai kritik.

Pasalnya, pernyataan menantu Presiden Joko Widodo itu terkesan akan menyalahgunakan kekuasaan lantaran menganggap para menteri adalah anak buah mertuanya di rumah.

Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution menyesalkan ucapan menantu Presiden Jokowi itu.

Menurutnya, ucapan Bobby tersebut seolah akan menyalahgunakan kekuasaan mertuanya kalau dia terpilih jadi Walikota Medan.

"Ini bahayanya politik dinasti. Jadi politisi berangkat dari tujuan: berkuasa! Akibatnya, pilkada belum mulai, sudah niat salahgunakan kekuasaan mertua," kata Syahrial Nasution dalam cuitan akun Twitter pribadinya, Jumat (2/10).

"Politisi ecek-ecek, mentang-mentang anak istana!" imbuh Syahrial Nasution di twit yang sama.

Sebelumnya, dalam acara deklarasi dukungan di Hotel Madani Medan, Selasa (29/9), Bobby mengatakan, selain dirinya, anak-anak Presiden Joko Widodo yang lain juga tidak pernah minta jatah proyek kepada menteri.

Namun, kata suami Kahiyang Ayu itu, dirinya tidak akan malu untuk menelepon para menteri di kabinet demi kepentingan warga Medan.

"Alhamdulillah, yang saya bilang tadi nikmat yang luar biasa, saya, abang ipar saya, adik ipar saya, istri saya, nggak pernah main-main seperti itu, Saya pribadi nggak bakal malu ngetuk ke kantor menteri, nelepon menteri istilahnya, untuk masyarakat Kota Medan," kata Bobby. (Rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita