GELORA.CO - Rencana pendiri Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais untuk membentuk PAN Reformasi mendapat reaksi keras dari anaknya sendiri, Mumtaz Rais.
Mumtaz Rais menyebut PAN Reformasi hanya PAN halusinasi. Ia mengatakan partai itu akan nyungsep sebelum tumbuh.
Ketua DPP PAN tersebut berjanji akan berenang dari Pantai Kapuk Jakarta hingga Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur (NTT) jika PAN Reformasi terbentuk.
Jarak tempuh antara Pantai Kapuk dan Labuan Bajo yakni 1.928 km. Jika ditempu dengan naik mobil, dibutuhkan waktu selama 42 jam dari Pantai Kapuk ke Labuan Bajo.
“Terjadi perbedaan antara bapak dan anak. Dan memang Mumtaz Rais ini adalah menantu dari Zulkifli Hasan yang tidak lain adalah Ketua Umum DPP PAN,” ucap pengamat politik Refly Harun di channel youTube pribadinya, Kamis (2/9).
“Jadi antara Zulkifli Hasan dan Amien Rais itu besan. Tapi Amien Rais tidak mendukung Zulkifli Hasan untuk memimpin PAN kembali,” tambah Refly.
Menurut Refly, perseteruan elit politik PAN, seperti Amien Rais dan anaknya Mumtaz Rais hanya bumbu-bumbu politik.
“Perseteruan Mumtaz Rais dan Amien Rais ini, ya ini bumbu-bumbu saja sebenarnya, karena pergerakan atau pertarungan elit politik saja,” ucap Refly.
Refly tidak yakin perseteruan elit PAN juga melibatkan akar rumput. Itu hanya pertarungan elit-elit politik PAN yang saat ini berkuasa dengan mereka yang tersingkir di PAN.
“Itu pertarungan antara pengikut Zulkifli Hasan dengan pengikut Amien Rais. Dan masing-masing mengklaim didukung oleh bawah, struktur bawah partai didukung oleh anggota-anggota partai,” ucapnya.
Menurut Refly, tantangan Mumtaz Raiz kepada ayahnya sendiri cukup menarik. Tinggal dilihat nanti apakah Amien Rais memenuhi tantangan itu atau tidak.
“Kita lihat sesuai dengan janji Mumtaz Rais, kan seandainya PAN terbentuk dan terdaftar, lumayan juga kita akan menyaksikan parade renang gratis dari Kapuk ke Labuan Bajo. Naik perahu aja susah, naik kapal motor aja susah, apalagi berenang,” kata Refly.
“Tapi it’s oke, menarik kita lihat apakah Amien Rais berhasil memenuhi tantangan anaknya sendiri untuk membentuk PAN Reformasi dan terdaftar sebagai partai di Kemenkumham,” pungkas Refly Harun.[psid]