Lionel Messi Diam-diam Tak Disukai Rekan Setim Sendiri?

Lionel Messi Diam-diam Tak Disukai Rekan Setim Sendiri?

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Situasi Lionel Messi di Barcelona cuma dikomentari dua rekannya. Yang lain bungkam seribu bahasa. Beragam dugaan pun muncul soal bungkamnya para pemain Barca.

Ketiadaan komentar dari para pemain Barca, terkecuali Luis Suarez dan Arturo Vidal, mengenai masa depan Lionel Messi ini sudah menjadi sorotan dari sejumlah media di antaranya AS dan Sky Sports.

Advertisement
As Lionel Messi continues to battle for a Barcelona exit, it has been revealed that just two of his teammates are fighting for the forward to stay at the Nou Camp.— Sky Sports News (@SkySportsNews) September 1, 2020





Bukan apa-apa, Messi sejatinya adalah megabintang dan sosok sentral di Barca. Sejumlah pemain Blaugrana pun dikenal punya hubungan dekat dengan dirinya.

Lantas kenapa tak ada yang angkat bicara jika La Pulga, yang sudah sedemikian identik dengan Barcelona, sedang santer dikabarkan ingin angkat kaki dari klub tersebut?

Gerard Pique, yang biasanya sedemikian vokal, kali ini tidak berkomentar apa-apa. Padahal ia juga dikenal sebagai kawan Lionel Messi sejak lama, karena sama-sama merintis karier sedari La Masia.

Sosok-sosok seperti Sergio Busquets, Sergi Roberto, atau Marc-Andre ter Stegen pun sama-sama tutup mulut soal situasi Messi saat ini. Setali tiga uang dengan barisan pemain muda Barcelona yang acapkali disebut menjadikan Messi sebagai panutan utama.

Satu dugaan yang muncul adalah bahwa para pemain Barca tidak mau menyiram bensin ke api, mengingat situasi saat ini pun sudah amat panas dengan beragam spekulasi liar terus bermunculan.

"Jadi, entah karena alasan rasa tanggung jawab masing-masing pemain, respek ke klub, atau alasan lain, para pemain tetap bungkam dan kata-kata yang berseliweran di ruang ganti tidak akan bocor keluar," tulis AS menduga.

AS juga berspekulasi lebih jauh lagi. Alasan pertama dari kesunyian di Camp Nou ini adalah karena para pemain Barcelona memang sudah dilarang bicara oleh pihak klub. Yang kedua adalah bahwa mungkin sosok Lionel Messi diam-diam tak disukai oleh rekan-rekan satu timnya, mengingat sepanjang kariernya sejauh ini ia senantiasa jadi anak emas di klub Catalan tersebut. Maka melihat situasi panas Messi dengan Barca saat ini, mereka pun enggan bergerak angkat bicara membela.(dtk)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita