GELORA.CO - Sejarawan Prof Salim Haji Said menyinggung nama Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo saat siaran langsung ILC TV One Selasa 29 September 2020 malam.
ILC TV One kali ini mengangkat tema Apakah Ideologi PKI masih hidup?
"Gatot Nurmantyo melihat di tengah ketidaktahuan soal sejarah G30S/PKI, ada kekhawatiran PKI muncul kembali, itu yang terjadi," kata Salim Said.
Karena itulah, ia ingin prajurit TNI menonton kembali sejarah pemberontakan G30S/PKI.
Salim Said kemudian menjelaskan soal semboyan NKRI dan Pancasila harga mati.
"NKRI dan Pancasila itu harga hidup di setiap zaman," tegas Salim Said. []