Singgung Ucapan Bung Hatta, Fadli Zon: Lebih Baik Melihat Indonesia Tenggelam daripada Jadi Embel-embel Asing

Singgung Ucapan Bung Hatta, Fadli Zon: Lebih Baik Melihat Indonesia Tenggelam daripada Jadi Embel-embel Asing

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Kemerdekaan Indonesia yang telah menginjak 75 tahun dimaknai beragam oleh tokoh dan politisi Tanah Air.

Bagi Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, kemerdekaan dimaknai dengan terbebasnya Bangsa Indonesia dari campur tangan bangsa lain.

Fadli Zon pun menyinggung pernyataan proklamator Mohammad Hatta yang menyebut lebih baik melihat negara Indonesia tenggelam di dasar lautan ketimbang harus menjadi embel-embel negara asing.

"Alhamdulillah. Atas berkat rahmat Allah kita sampai juga 75 Tahun RI. Saya selalu teringat kata Bung Hatta, 'lebih baik kami melihat Indonesia tenggelam di dasar lautan daripada menjadi embel-embel negara asing'," ujar Fadli Zon di akun Twitternya, Senin (17/8).

Mantan Wakil Ketua DPR RI itu pun turut mendoakan Bung Hatta dan para pejuang bangsa Indonesia yang telah gugur. Menurut Fadli Zon, anak bangsa turut berutang banyak kepada founding fathers dan pejuang kemerdekaan Indonesia.  

"Al Fatihah untuk proklamator dan pejuang bangsa. Kita berutang pada mereka," demikian Fadli Zon. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita