GELORA.CO - Ekonom senior Rizal Ramli mengingatkan agar pemerintah tak menganggap enteng ancaman resesi di depan mata.
Bahkan, eks Menteri Kepala Bulog ini meminta agar Indonesia tak membandingkan kondisi perekonomian dengan negara Singapura.
“Jangan sok jago bandingkan Indonesia lebih bagus dari Singapura yang anjlok. Pendapatan rakyat Singapura sama seperti negara maju sekitar USD 25 ribu. Jadi sesusah-susahnya Singapura, mereka bisa kasih makan rakyat. Kita mah enggak. Yang lapar makin banyak," kata Rizal saat menjadi pembicara diskusi virtual, Jumat (14/8).
Fakta yang terhaji saat ini, kata Rizal Ramli, perekonomian Indonesia meskipun belum masuk dalam lubang resesi namun pertumbuhan ekonominya pada kuartal II 2020 minus 5,32 persen.
“Jadi indikatornya bukan hanya pertumbuhan ekonomi tapi indeks kemanusiaannya, cukup enggak makanan, pendidikannya bagus enggak? Itu yang harusnya jadi indikator," demikian Rizal. []