Masih Terus Bertambah, Kasus Positif Covid-19 Ibukota Menjadi 27.242 Orang

Masih Terus Bertambah, Kasus Positif Covid-19 Ibukota Menjadi 27.242 Orang

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Penambahan kasus baru Covid-19 di Ibukota masih terjadi. Tercatat pada hari ini penambahan terdapat 578 Kasus Positif di Ibukota

Sehingga total kasus terkonfirmasi sampai hari ini sebanyak 27.242 kasus," ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia saat memberikan keterangan di Balaikota, Rabu (12/8).

Sementara itu, untuk kasus sembuh turut mengalami penambahan sebanyak 422 orang. Dengan demikian total kasus sembuh sampai hari ini berjumlah 17.349 orang.

Sedangkan untuk pasien meninggal akibat Covid-19 di Jakarta bertambah 15 orang, sehingga total sementara menjadi 968 orang.

Untuk positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta sebesar 8,3 persen, sedangkan Indonesia sebesar 15,5 persen.

Jumlah tersebut masih tinggi di atas standar yang telah ditetapkan WHO yakni positivity rate tidak lebih dari 5 persen.

"Tetap tinggal di rumah dan tidak keluar bila tidak ada keperluan mendesak. Selalu jalankan 3M yaitu memakai masker dengan benar, Menjaga jarak aman 1,5-2 meter, dan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir secara rutin," imbau Dwi Oktavia.(rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita