Ahmad Dhani dan Anang Ternyata Ikut Aksi 98 di DPR, Potretnya Jadi Sorotan

Ahmad Dhani dan Anang Ternyata Ikut Aksi 98 di DPR, Potretnya Jadi Sorotan

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Siapa sangka Ahmad Dhani dan Anang Hermansyah rupanya merupakan aktivis 98. Kedua musisi tersebut ternyata pernah ikut turun ke jalan untuk melakukan demonstrasi pada tahun 1998 silam di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). 

Hal tersebut diketahui dari unggahan suami Mulan Jameela tersebut di Instagram pribadinya, Rabu (29/7). Dalam unggahannya tersebut, Dhani memperlihatkan foto lawas ketika dirinya ikut turun ke jalan di depan Gedung DPR pada Mei 1998 silam. 

Dalam foto bernuansa monokrom tersebut, ayah Al, El, dan Dul tersebut tengah berdiri. Ia terlihat mengenakan peci. Tanpa ekspresi pria yang kini berusia 48 tahun tersebut berada di antara banyaknya demonstran saat itu. 

Rupanya, ada juga sosok musisi lainnya yang turut berada di sana. Lewat keterangan unggahannya, Dhani mengungkapkan ada juga Anang Hermansyah bersama dirinya. 

"Selain Ade Rosiade, ternyata ada Anang yang jadi saksi Mei 1998 di Gedung DPR," tulis Ahmad Dhani. 

Tak ayal, unggahan itu pun langsung menarik perhatian warganet. Banyak warganet mengaku baru mengetahui ternyata Ahmad Dhani merupakan seorang aktivis 98. Selain itu, wajah Ahmad Dhani dalam foto tersebut juga cukup mencuri perhatian. Banyak yang menyebut wajah Dhani mirip dengan sang putra, Dul Jaelani. 

"Aktivis 1998 ternyata," tulis @apri_isme. 

"Kok Dul sudah ada pada 98?" tambah @muhammadnur3465. 
"Kirain Dul. Mirip banget," timpal @kingnub29. 

Selain potret Ahmad Dhani yang curi perhatian, banyak juga warganet yang dibuat penasaran dengan sosok Anang Hermansyah dalam foto tersebut.

Mereka pun mencoba menebak-nebak sosok Anang dalam foto tersebut. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita