GELORA.CO - Sebuah video yang beredar di sebuah akun media sosial mendadak viral. Video tersebut menunjukkan insiden pengeroyokan seorang personel Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA), oleh sejumlah personel Angkatan Bersenjata India (BSS), di wilayah perbatasan.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter bernama @SengeHSering. Dalam video itu, tampak sejumlah personel militer India yang bersenjatakan tameng dan pentungan memukuli tentara China.
Tak cuma itu, tentara India ini juga mencoba merusak mobil militer milik Tentara Pembebasan Rakyat China, yang ada di dekat tentara China yang dipukili.
Dengan pentungan, sejumlah tentara India ini memukuli tentara China yang akhirnya tersungkur. Menerima hujaman pukulan benda tumpul, kepala tentara China ini bocor hingga mengeluarkan darah.
"Tentara China dipukuli oleh Tentara India di Garis Kontrol Aktual di #Ladakh. Aksai Chin milik Ladakh," tulis akun @SengHSering.
Berdasarkan pernyataan akun tersebut, diketahui bahwa insiden ini terjadi di Aksai Chin. Aksai Chin adalah wilayah yang terletak di antara China, India, dan Pakistan. Menurut data CNN, Aksai Chin juga jadi salah satu daerah yang disengketakan China dan India, selain Arunachal Pradesh.
Chinese soldiers getting beaten by Indians at the Line of Actual Control in #Ladakh....
— #SengeSering ས།ཚ། (@SengeHSering) May 30, 2020
Aksai Chin belongs to Ladakh.... pic.twitter.com/dyZ9n74Y7t