Dikomersilkan Tanpa Izin, Ruangguru Akhirnya Cabut Video Pelatihan Jurnalistik Prita Kusuma

Dikomersilkan Tanpa Izin, Ruangguru Akhirnya Cabut Video Pelatihan Jurnalistik Prita Kusuma

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Permasalahan Ruangguru dalam program Kartu Prakerja belum selesai. Salah satu pengajar di Ruangguru, Prita Kusuma, meminta video tentang pelatihan jurnalistik-nya ditarik dari Skill Academy Ruangguru. 

Setelah sempat menjadi polemik, Pitra mengatakan video pelatihan itu sudah dicabut dari paket Kartu Prakerja. 

"Perkembangan terbaru, Jumat (1/5) malam, saya sudah mendapat respons dari tim Skill Academy, atas permintaan saya yang berkaitan dengan video kelas jurnalistik tersebut," kata Prita saat dihubungi, Sabtu (2/5).

"Tim Skill Academy memastikan kelas tersebut tidak ada di paket Prakerja per tanggal 2 Mei 2020," lanjutnya.  

Ruangguru merupakan startup pendidikan milik Belva Devara, Stafsus milenial Presiden Jokowi. Namun Belva sudah mengundurkan diri.  

Sebelumnya, Prita menyebut Ruangguru tidak memberitahu video pelatihan jurnalistik-nya akan dipakai di Kartu Prakerja.  

Sebab, tujuan dari video itu untuk berbagi ilmu tentang jurnalistik yang dibayarkan secara pribadi oleh Ruangguru, bukan oleh APBN. 

Prita juga dikenal sebagai seorang reporter televisi swasta nasional dan memulai kerja di dunia jurnalistik sejak tahun 2016. Kini, Prita bekerja di salah satu kantor berita asing di Jakarta. []
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita