GELORA.CO - Kasus pasien positif Corona atau COVID-19 di Jawa Timur bertambah 36 orang. Kini, ada total 474 pasien positif Corona di Jatim.
Tambahan kasus positif ini berasal dari berbagai daerah. Rinciannya ada 20 pasien dari Kota Surabaya, 2 dari Kabupaten Malang, 1 dari Jember, 1 dari Lamongan, 1 dari Gresik, 6 dari Sidoarjo, 2 dari Pamekasan, 1 dari Kabupaten Blitar, 1 Kota Kediri, dan 1 pasien positif Corona dari Bojonegoro.
"Dari total 474 ini, yang posisi sedang dirawat 348 orang," kata Gubernur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (14/4/2020).
Data per hari ini mencatat ada tambahan 5 pasien positif corona yang sudah sembuh. Kini, total pasien yang sembuh mencapai 81 orang atau tingkat kesembuhannya setara 17,09%.
Lima pasien yang sembuh ini rinciannya 1 pasien dari Tulungagung, 1 Kota Kediri, dan 3 pasien dari Kota Malang.
"Kami bersyukur bahwa hari ini juga kami mendapatkan informasi ada 5 pasien yang sudah terkonversi negatif atau sudah sembuh. Satu dari Tulungagung, tiga dari kota Malang dan 1 dari kota Kediri," imbuh Khofifah.
Sedangkan untuk pasien yang meninggal, Khofifah menyebut ada 5 penambahan. Total pasien yang meninggal menjadi 45 pasien atau setara dengan 9,49%. Adapun pasien yang meninggal yakni 1 pasien dari Jember, 1 dari Blitar, dan 3 pasien dari Surabaya.
Tapi juga kita ikut berduka cita karena ada 5 juga yang meninggal," kata Khofifah.
Dari data di atas, Total pasien yang masih menjalani perawatan yakni ada 348 orang atau 73,42%. Sementara untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Jatim kini menjadi 1.498 pasien. Sedangkan untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) jumlahnya menjadi 14.931 orang.(dtk)