Di Tengah Wabah Corona, Sosiolog UI Ibaratkan Indonesia sebagai Kapal Besar Dipimpin Nakhoda Miskin Wawasan

Di Tengah Wabah Corona, Sosiolog UI Ibaratkan Indonesia sebagai Kapal Besar Dipimpin Nakhoda Miskin Wawasan

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Sosiolog Universitas Indonesia, Tamrin Tomagola mengibaratkan Indonesia sebagai kapal atau bahtera besar di tangah maraknya wabah Virus Corona atau Covid-19. Virus mematikan tersebut saat ini telah menjangkiti puluhan orang di Indonesia.

Menurut Tamrin, kapal besar yang kini berisi 263 juta jiwa itu dipimpin oleh nakhoda yang miskin wawasan. Sementara para awak kapal tidak memiliki profesionalitas dan kemampuan yang memadai. 

Kata dia, kondisi ini benar-benar mengkhawatirkan bagi para penumpang kapal besar tersebut.

"Saat ini bahtera berisi 263 juta jiwa dipimpin oleh nakhoda miskin wawasan dan diawaki ABK yang tidak professional, mumpuni. Sungguh menguatirkan di saat-saat bahtera ini sedang kencang-kencangnya diterpa badai Covid-19," tutur Tamrin melalui akun Twitter pribadinya, Sabtu (14/3/2020).

Sebelumnya, Juru Bicara uru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto mengumumkan, hingga hari ini jumlah penederita Virus Corona di Indonesia yaitu 69 orang dan 4 di antaranya telah meninggal dunia. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita