Tiga Roket Hantam Kedubes AS Di Zona Hijau Irak

Tiga Roket Hantam Kedubes AS Di Zona Hijau Irak

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) di Baghdad yang berlokasi di Zona Hijau kembali menjadi target serangan.

Pada hari ini, Selasa (21/1), tiga roket dilaporkan menghantam kantor kedubes AS, di mana lokasi tersebut memiliki sejumlah perangkat keamanan tingkat tinggi.

Dari laporan AFP yang dilansir dari Channel News Asia, belum ada informasi mengenai korban.

Dilaporkan bahwa bunyi sirene seketika langsung terdengar setelah insiden tersebut terjadi. Belum ada klaim tanggung jawab atas serangan ini.

Meski begitu, sementara ini, AS telah menyalahkan kelompok paramiliter yang didukung Iran, Al Shabaab. AS juga menyalahkan kelompok tersebut atas serentetan serangan serupa dalam beberapa bulan terakhir di Zona Hijau.

Al Shabaab sendiri memang memiliki kebencian pada AS setelah membunuh Wakil Komandannya, Abu Mahdi al Muhandis dalam serangan drone yang juga menewaskan Komandan Pasukan Quds, Qassem Soleimani. [rmol]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita