GELORA.CO - Harga BBM turun di awal tahun 2020. Mulai dari Pertamina yang merupakan badan usaha pelat merah, maupun Total dan Shell yang merupakan badan usaha milik swasta kompak menurunkan harga BBM.
Shell menjadi yang paling duluan menurunkan harga, mereka menurunkan harga sejak 1 Januari 2020. Disusul Total yang menurunkan harga pada 3 Januari 2020.
Pertamina sendiri per hari ini mulai menurunkan harga BBM-nya. Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman menjelaskan bahwa Pertamina akan menurunkan harga pada jenis BBM Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite. Sementara itu harga Pertalite tidak ada perubahan.
"Penyesuaian harga BBM Umum merupakan aksi korporasi yang mengacu pada ketentuan yang berlaku yang ditetapkan oleh pemerintah," kata Fajriyah lewat keterangan tertulis, Sabtu (4/1/2020).
mengatakan semua jenis BBM yang dijual Total serentak turun harganya. Mulai dari BBM jenis Performance 90 hingga Diesel.
"Iya kita sudah turun dari kemarin. Harganya yang turun semua (jenis BBM)," kata salah satu pegawai SPBU Totall di Jalan Tendean, Jaksel Anang.
Sedangkan, menurut salah satu pegawai SPBU Shell, Lana, Shell sudah menurunkan harga BBM pada jenis Shell Reguler, Super dan V-Power.
"Kita dari tahun baru udah turun. Buat yang Reguler, Super, sama V-Power," ungkap Lisa ditemui di SPBU Shell Tendean.
Berikut ini daftar lengkap perubahan terbaru harga BBM.
Total:
1. Performance 90 dari harga Rp 9.900/liter turun jadi 9.150/liter
2. Performance 92 dari harga Rp 10.200/liter turun jadi Rp 9.250/liter
3. 95 dari harga 11.550/liter turun jadi 9.900/liter
4. Performance Diesel dari harga 12.050/liter turun jadi Rp 10.150/liter
Shell:
1. Shell Reguler dari harga Rp 9.900/liter turun jadi 9.200/liter
2. Shell Super dari harga Rp 10.250/liter turun jadi Rp 9.300/liter
3. Shell V-Power dari harga Rp 11.600/liter turun jadi Rp 9.950/liter
Pertamina:
1. Pertamax dari harga Rp 9.850/liter turun jadi Rp 9.200/liter.
2. Pertamax Turbo dari harga Rp 11.200/liter turun jadi Rp 9.900/liter.
3. Pertamina Dex dari harga Rp 11.700/liter turun jadi Rp 10.200/liter.
4. Dexlite dari harga Rp 10.200/liter turun jadi Rp 9.500/liter.