Ibu Ibukota Award, Cara Anies Baswedan Menghargai Peran Perempuan

Ibu Ibukota Award, Cara Anies Baswedan Menghargai Peran Perempuan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada 21 nomine Ibu Ibukota Awards 2019 yang menjadi sosok perempuan penggerak Jakarta, di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat pada Jumat (20/12).

Dalam Perhelatan Puncak Acara Ibu Ibukota Awards tersebut, Gubernur Anies menyampaikan pesan agar sosok perempuan penggerak di Jakarta dapat tumbuh, berkembang, dan menjadi inspirasi bagi generasi muda.

"Harapannya lebih banyak generasi baru juga ibu-ibu untuk datang mengambil inspirasi, berinteraksi. Dan ibu-ibu jangan bosan untuk mendatangi kampung-kampung di sekitar Jakarta, membagikan pengalamannya kepada teman-teman yang lain," ujar Gubernur Anies.

Anies menyebut ke-21 orang nominator Ibu Ibukota Awards 2019 telah membuktikan kontribusi nyata kepada masyarakat dan lingkungan secara konkret selama bertahun-tahun, namun tidak muncul di permukaan publik.

Karena itu, Ibu Ibukota Awards 2019 menjadi tonggak apresiasi kepada sosok perempuan penggerak yang telah berkomitmen dalam membantu mengentaskan permasalahan Jakarta di lima bidang, yaitu Bidang Pendidikan Orang Tua dan Anak Usia Dini; Bidang Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga; Bidang Kesehatan; Bidang Pengembangan Kerajinan; dan Bidang Pelestarian Lingkungan.

"Ini adalah pertama. Tapi harapannya kita kerjakan rutin. Dan mudah-mudahan ini menjadi inspirasi," tutur mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

"Sesungguhnya bukan award-nya, tapi yang tidak kalah penting adalah bagaimana pemerintah menghargai apa yang dikerjakan dan bagaimana kita menjadikan mereka sebagai contoh bagi yang lain," pungkas Anies menambahkan.

Ibu Ibukota Awards adalah ajang apresiasi bagi sosok perempuan penggerak yang selama ini bekerja dalam sunyi dengan melakukan #AksiHidupBaik untuk memastikan keharmonisan dan kehumanisan Ibukota Negara.

Ibu Ibukota Awards terselenggara berkat sinergi empat organisasi yaitu Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Jakarta, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jakarta, Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Jakarta, dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Jakarta. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita