GELORA.CO - Ada makna tersendiri dalam pernyataan ekonom senior Rizal Ramli yang menyebut Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kelas Glodok yang dibalut dengan nada candaan.
Itu istilah bercanda. Di Glodok itu banyak pengusaha bagus-bagus, hebat-hebat, ulet, tapi biasanya dalam transaksi bisnis mereka saling percaya, cukup tanda tangan sedikit saja sudah ok semua," kata Rizal Ramli dalam wawancara dengan salah satu stasiun televisi swasta, Rabu (20/11).
Sikap saling percaya ini tak bisa diterapkan dalam memimpin sebuah perusahaan besar, apalagi BUMN.
Mengurus perusahaan BUMN, kata RR, tak bisa hanya dengan tanda tangan di atas secarik kertas. Ada prosedur yang harus dilakukan, pemimpin perusahaan BUMN juga memerlukan sosok good governance yang menurutnya tak dimiliki Ahok.
"Karena kalau enggak, itu akan ada masalah. Ahok kan masih punya banyak masalah hukum. Kasus RS Sumber Waras, beli bus rongsokan, beli tanah sendiri di Cengkareng dan sebagainya," paparnya.
Soal good governance juga tak terihat dalam kepemimpinan Ahok saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Sebagai Gubernur DKI, Ahok membawahi puluhan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
"Ada 30 BUMN daerah, waktu dia masuk (sebagai Gubernur), jelek-jelekin BUMD (menuding) kacau, manajemen enggak bagus. Dia ganti dengan anak muda konco-konco Ahok, tapi tidak ada hasilnya," tegasnya.
Atas dasar itu, ia berpandangan politisi PDIP itu tak memiliki latar belakang mumpuni untuk menunjang posisi strategis di BUMN.
"Ahok cuma dramanya saja yang gede, tapi kemampuan koorporasi betul-betul mengecewakan. Sayang kalau Pertamina jadi percobaan yang tidak perlu," tutupnya.(rmol)