GELORA.CO - Ratusan masa Aksi Bela Nabi Cinta Nabi menuntut agar Sukmawati Soekarnoputri di tindak tegas karena diduga telah menghina Nabi Muhammad.
Hal itu diutarakan oleh Ustad Azam saat memberikan orasi di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat.
“Kita tidak boleh membiarkan adanya muncul Sukmawati-sukmawati lagi yang telah menghina Nabi, maka harus ditindak tegas, seperti hukum mati,” kata Ustad Azam.
Dalam aksi itu banyak poster-poster yang dibawa oleh peserta massa aksi dengan tulian hentikan islamphobia, hukum tegas penghina nabi dan lain sebagainya.
Sukmawati sebelumnya menyebut video yang tersebar di media sosial telah diedit. Bukan sepenuhnya seperti yang dia sampaikan.
Dalam potongan video yang dimaksud, Sukmawati berkata, “Mana lebih bagus Pancasila atau Alquran? Sekarang saya mau tanya nih semua. Yang berjuang di Abad 20, itu nabi yang mulia Muhammad apa Ir. Sukarno untuk kemerdekaan?”.
Video tersebut kemudian viral di media sosial dan menjadi pemberitaan di sejumlah media yang menyebut Sukmawati membandingkan jasa Sukarno dan Nabi Muhammad. [rri]