Muka-muka Lama di Pengenalan Menteri Hari Kedua

Muka-muka Lama di Pengenalan Menteri Hari Kedua

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali melanjutkan pemanggilan sejumlah tokoh yang bakal jadi menteri di kabinet periode keduanya. Ada sejumlah muka lama yang datang pada pemanggilan calon menteri pada hari kedua ini.

Ada 12 wajah lama yang datang ke Istana Negara, Selasa (22/10/2019). Mereka datang secara bergantian sejak pagi hingga malam hari.

Berikut muka-muka lama yang dipanggil Jokowi pada hari kedua pengenalan menteri:

1. Sri Mulyani

Sri Mulyani jadi orang pertama yang datang ke Istana hari ini. Dia mengatakan Jokowi kembali menugaskan dirinya sebagai Menteri Keuangan (Menkeu).

"Beliau menugaskan saya untuk menjadi Menteri Keuangan," kata Sri Mulyani setelah bertemu dengan Jokowi di Istana.

"Beliau minta khusus untuk saya boleh menyebutkan posisinya," sambungnya.

2. Agus Gumiwang

Politikus Golkar ini datang ke Istana sekitar pukul 10.00 WIB. Setelah bertemu dengan Jokowi, Agus tak menjelaskan secara detail posisi menteri yang dipercayakan Jokowi kepadanya.

Agus mengatakan hanya membahas soal pembangunan SDM yang unggul serta transformasi manufaktur. Dia juga mengatakan dirinya dan Jokowi bicara tentang industri kecil.

"Beliau memberikan tugas kepada saya yang berkaitan dengan, yang pertama kita perlu membangun SDM yang unggul di segala bidang, beliau menugaskan kepada saya pentingnya kita melakukan transformasi manufaktur," kata Agus.

Muka-muka Lama di Pengenalan Menteri Hari KeduaAgus Gumiwang Kartasasmita dipanggil Jokowi ke Istana. (Andhika/detikcom)


3. Siti Nurbaya Bakar

Sama seperti Sri Mulyani, Siti Nurbaya Bakar kembali diberi tugas oleh Jokowi untuk menjabat Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK). Dia mengatakan nantinya KLHK bakal memberi dukungan besar untuk penciptaan lapangan kerja.

"Berkaitan lapangan kerja, dukungan dari beberapa sektor tertentu menjadi sangat penting dan khususnya di kehutanan dan lingkungan hidup atau LHK, dukungan sangat besar untuk lapangan kerja ini, misalnya dari perkebunan-perkebunan tebu atau pangan atau dan HTI, HTI mini hutan rakyat dan hutan sosial," kata Siti Nurbaya.

4. Basuki Hadimuljono

Pria yang dijuluki Jokowi sebagai 'Bapak Infrastruktur' ini menyebut dirinya kembali diminta melanjutkan tugas sebagai Menteri PUPR. Jokowi, kata Basuki, meminta pembangunan infrastruktur dilanjutkan.

"Pertama beliau menyampaikan untuk bisa melanjutkan pembangunan infrastruktur seperti yang beliau sampaikan dalam visi kedua, meng-connect-kan apa yang sudah dibangun dengan kawasan khusus, pariwisata, kawasan industri," kata Basuki.

5. Yasonna Laoly

Politikus PDIP yang kini menjadi anggota DPR ini dipanggil Jokowi sebagai salah satu calon menterinya. Laoly memberi 'petunjuk' soal posisi Menkum HAM yang bakal kembali dijabat.

"Bapak Presiden meminta saya membantu kembali," kata Laoly.

Muka-muka Lama di Pengenalan Menteri Hari KeduaBudi Karya Sumadi ke Istana (Andhika Prasetia/detikcom)


6. Budi Karya Sumadi

Budi kembali dipercaya Presiden Jokowi menjadi Menteri Perhubungan. Kepastian ini didapat Budi Karya setelah bertemu langsung dengan Jokowi di Istana.

"Presiden memberikan amanah kepada saya, tentunya saya berterima kasih untuk membuat Indonesia lebih baik dan lebih hebat dan banyak sekali tugas yang harus dilakukan," kata Budi Karya.

7. Sofyan Djalil

Sofyan Djalil juga menjadi salah satu wajah lama yang dipanggil Jokowi. Dia kembali menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR).

"Melanjutkan pekerjaan yang belum selesai," kata Sofyan.

Sofyan mengatakan dirinya dan Jokowi membahas masalah agraria dengan Jokowi. Ia siap melanjutkan target yang diberikan Jokowi.

8. Moeldoko

Mantan Kepala Staf Kepresidenan ini turut datang ke Istana dengan kemeja putih. Hingga pukul 19.50 WIB, Moeldoko masih berada di dalam Istana.

Meski demikian, Moeldoko sudah ditunjuk menjadi salah pembantu Jokowi sebelum kabinet terbentuk. Selain Moeldoko, nama lain yang ditunjuk sebagai pembantu Jokowi sebelum kabinet terbentuk adalah Pratikno, Pramono Anung, Retno Marsudi, Ari Dwipayana, Sukardi Rinakit, dan Alex Lay.

9. Tjahjo Kumolo

Tjahjo, yang merupakan mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), datang ke Istana dengan kemeja putih. Politikus PDIP ini belum menjelaskan detail posisi apa yang dipercayakan Jokowi kepadanya.

"Saya dipanggil Bapak Presiden. Secara prinsip saya tetap diminta untuk membantu beliau dalam Kabinet Kerja yang pertama. Saya juga menyampaikan terima kasih, membantu beliau di Kemendagri di Kepala BNPP dan di akhir jabatan Plt Menkum HAM," kata Tjahjo.

10. Bambang Brodjonegoro

Bambang datang hampir bersamaan dengan Tjahjo dan Sofyan Djalil. Berkemeja putih, Mantan Menteri PPN/Kepala Bappenas ini langsung masuk ke Istana tanpa memberi keterangan apa pun.


Muka-muka Lama di Pengenalan Menteri Hari KeduaLuhut B Pandjaitan (Andhika Prasetia/detikcom)


11. Teten Masduki

Teten, yang menjabat Kepala Staf Kepresidenan pada 2015, dipanggil Jokowi sebagai salah satu calon menteri. Belum diketahui apa posisi yang dipercayakan kepada Teten.

12. Luhut Binsar Pandjaitan

Luhut kembali dipercaya Jokowi sebagai Menko Kemaritiman. Kali ini ada tugas tambahan dari Jokowi yang bakal di bawah koordinasi Luhut, yaitu bidang investasi.

"Saya dipanggil, di-brief, tugas ke depan menangani maritim dan investasi dan beliau memberikan arahan untuk penyelesaian masalah investasi untuk petrochemical, B20, untuk kurangi impor gas," kata Luhut.[dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita