Jokowi Pinang Tokoh NU Ke Dalam Kabinet? Sekjen PBNU: Sami'na Waato'na

Jokowi Pinang Tokoh NU Ke Dalam Kabinet? Sekjen PBNU: Sami'na Waato'na

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Kontribusi Nahdhatul Ulama dalam pemenangan Joko Widodo pada pemilihan presiden 2019 dinilai banyak pihak cukup signifikan. Terlebih dengan digaetnya kiai besar, KH Maruf Amin sebagai wakil presidennya.

Hal ini pun berimbas pada pertanyaan publik mengenai kemungkinan tokoh NU lain untuk digandeng Presiden yang akan dilantik 20 Oktober itu ke dalam Kabinet Kerja Jilid II.

Saat dikonfirmasi hal itu, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdhatul Ulama, Helmy Faishal Zaini enggan berkomentar banyak.

Menurutnya, soal susunan kabinet sepenuhnya hak Jokowi apakah akan melibatkan tokoh NU ke dalam kabinet atau tidak.

"Kami ikut (keputusan) Pak Jokowi saja," ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL di kantor Pengurus Besar Nahdhatul Ulama, Kamis (03/10).

Pun demikian saat disinggung soal sosok yang dinilai pantas untuk masuk ke dalam kabinet. Ia enggan terbuka saat disinggung sosok yang diinginkan PBNU untuk mewakili di Kabinet Jokowi.

"ENggak, kami ikut aja. Sami'na waato'na," pungkasnya. (Rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita