GELORA.CO - Pegawai Dishub Mimika, Papua menyegel kantornya karena atasannya kerap kali dinas luar kota. Atas aksi demo itu, Plt Kadishub Mimika, Yan Purba, mengatakan dinas luar kota itu sudah tugasnya.
"Jadi saya dinas luar kota kan urusan dinas, tidak asal pergi," kata Yan Purba di Kantor Dishub Mimika, Papua, Senin (21/10/2019).
Yan langsung menemui pegawainya yang melakukan demo di kantornya. Kepada para pegawainya, Yan menjelaskan, perjalanan dinas atau SPPD yang dilakukannya sesuai dengan aturan karena ada urusan dinas. Dia mencontohkan, kemarin, dirinya dipanggil untuk rapat koordinasi seluruh Kepala Dishub di Jayapura terkait PON.
"Terus pada Selasa kemarin ada penyerahan kapal dari Dirjen Perhubungan Laut. Setelah koordinasi dengan Sekda, beliau menyampaikan untuk Kadishub yang mengurusi semuanya," sambungnya.
Mengenai tuntutan pegawainya yang meminta honorer diangkat jadi PNS/ASN, Yan Purba mengaku sudah menyampaikan ke bupati. Yan menambahkan, SK honorer itu akan segera ditandatangani bupati setelah tiba di Mimika.
"SK honorer sudah pernah dibawa ke Jakarta untuk ditandatangani oleh Bupati. Namun beliau (Bupati) menyampaikan akan ditandatangani di Timika (ibu kota kabupaten Mimika). Sehingga dokumen yang cukup tebal tersebut kita bawa kembali ke Timikar," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, massa melakukan aksi demo sekitar pukul 09.00 WIT, Senin (21/10/2019), dengan melakukan penggembokan pintu. Massa meminta plt Kadishub dicopot karena selalu melakukan dinas luar daerah.[dtk]