Rumah Sahabat Dahnil Diresmikan, Untuk Persiapan Pilkada Medan?

Rumah Sahabat Dahnil Diresmikan, Untuk Persiapan Pilkada Medan?

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Jurubicara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak hadir bersama tokoh nasional Sandiaga Uno ke Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu dan Minggu (7-8/9).

Sandi datang ke Medan dalam rangkan menghadiri launching Bengawan Kupie milik Dahnil, di Jalan Sei Serayu, Kota Medan, Sabtu malam.

Minggu pagi, mantan Calon Wakil Presiden itu main basket bersama milenial Kota Medan, dilanjutkan menjadi pembicara "Dialog Bersama UMKM Kota Medan".

Di kota nomor tiga terbesar di Indonesia itu, Sandi bersama Dahnil juga menghadiri peresmian Rumah Sahabat Dahnil Anzar Simanjuntak (DAS). Rumah Sahabat DAS didirikan oleh masyarakat asal Aceh yang tinggal di Kota Medan.

"Tradisi Peusijuk. Saya dan Bang Sandi mendapat kehormatan diundang masyarakat Aceh di Kota Medan, yang membangun Rumah Sahabat DAS untuk silaturahim pemikiran-pemikiran kebangsaan, ekonomi, sosial dan budaya demi Indonesia yang lebih baik," kata Dahnil lewat akun twitternya.

Rumah Sahabat DAS ini disebut-sebut akan menjadi posko pemenangan Dahnil yang digadang-gadang bakal maju sebagai Calon Walikota pada Pilkada Kota Medan 2020.

Di sele-sela launching Bengawan Kupie, Dahnil menyebutkan Prabowo sudah memberikan lampu hijau terkait rencana pencalonanya di Pilkada Medan tahun depan.

"Saya tidak mungkin ke sini (Medan) kalau Pak Prabowo enggak nyuruh," kata mantan Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah ini. (Rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita