Mahasiswa Mulai Lempar Botol ke Gedung DPR

Mahasiswa Mulai Lempar Botol ke Gedung DPR

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Aksi ribuan mahasiswa di Gedung DPR yang semula diisi dengan orasi dan nyanyian mulai berubah.

Aksi lempar botol minuman kemasan mulai dilakukan para mahasiswa yang berasal dari perguruan tinggi se-Jabodetabek.

Dari balik pagar pintu utama gedung DPR, mahasiswa melempar botol ke dalam area gedung. Aksi ini dilakukan sesaat setelah mobil komando mereka meninggalkan lokasi.

"Buka, buka buka pintunya, buka pintunya sekarang juga," teriak massa yang membentuk barisan pagar di depan gerbang.

Berbagai ukuran botol bekas air mineral pun berterbangan ke halaman DPR. Bahkan, beberapa di antaranya ada benda keras seperti botol bekas parfum.

Mahasiswa ini berasal dari berbagai perguruan tinggi, seperti Universitas Indonesia, Universitas Indraprasta PGRI, Universitas Trisakti, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Universitas Negeri Jakarta, dan lainnya.

Berbagai aspirasi mereka sampaikan, mulai dari penolakan revisi UU KPK, RUU KUHP, RUU Ketenagakerjaan, dan RUU Pertanahan. [rm]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita