Ketua Golkar: Ada Target Politik Terselubung Di Balik Desakan Percepatan Munas

Ketua Golkar: Ada Target Politik Terselubung Di Balik Desakan Percepatan Munas

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Desakan untuk mempercepat Munas Partai Golkar disinyalir karena ada target politik yang tengah dikejar pihak tertentu.

Lagi-lagi, mungkin politik melihatnya percepatan Munas lebih kepada kelompok yang memiliki target tertentu yang diinginkan. Kenapa ingin dipercepat?" kata Ketua DPP Partai Golkar, TB Ace Hasan Syadzily dalam diskusi publik bertajuk 'Membongkar Hitam Putih Golkar' yang digelar Front Page di Restoran Dua Nyonya, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (19/9).

Pada dasarnya, ia menilai permintaan tersebut sebagai hal yang wajar di dunia politik.

Namun di balik kewajaran tersebut, ia tak menampik ada yang menginginkan posisi strategis dalam percepatan Munas yang sejatinya digelar di akhir tahun ini.

Kemungkinan yang paling terlihat adalah keinginan posisi menteri pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin hingga pucuk pimpinan DPR.

"Saya tidak mau menduga-duga apakah target politiknya. Tapi politik tentu membacanya juga harus secara politik. Ada banyak (target), entah itu menteri entah jabatan pimpinan DPR, pimpinan MPR, dan sebagainya," tandasnya. (Rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita