Dedi Mulyadi Usul Jakarta Dan Jawa Barat Disatukan

Dedi Mulyadi Usul Jakarta Dan Jawa Barat Disatukan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Harus ada langkah konkret yang dilakukan untuk menentukan 'nasib' Jakarta jika rencana pemerintah pusat memindahkan Ibukota ke Kalimantan Timur terealisasi.

Usulan yang muncul adalah menggabungkan wilayah Jakarta dengan Jawa Barat. Hal itu disampaikan mantan Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi lantaran melihat kesamaaan kultur dua wilayah tersebut.

"Sebaiknya Jakarta disatukan dengan Jawa Barat dengan nama Jawa Barat Raya dengan Jakarta sebagai ibukotanya. Ini sekaligus mengakomodir keinginan Kota Bekasi, Depok, dan daerah lain yang ingin bergabung ke DKI Jakarta karena persamaan kultur," kata Dedi Mulyadi di akun twitternya, Senin (2/9).


Penyatuan dua wilayah ini dilakukan guna menjaga sejarah keterkaitan Jakarta dan Jabar. Sebab pada hakikatnya, perpindahan Ibukota akan berdampak pada berbagai aspek baik sosial, ekonomi, dan kultur politik Jakarta.

Berdasarkan perjalanan sejarah, kata Dedi, Jakarta merupakan kota perdagangan dan pusat pelabuhan sebagaimana tertulis dalam perjanjian antara Kerajaan Padjadjaran bersama Pemerintahan Portugis.

Tiruan prasasti perjanjian tersebut pun kini tersimpan rapi di Museum Fatahillah, Jakarta.

"Jika kita menyelami berbagai koleksi di musem itu, justru banyak sekali artefak sejarah yang berasal dari peradaban Sunda," demikian Ketua DPD I Golkar ini. (Rmol)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita