Jakarta Mati Lampu Lagi, Padam Gangguan 276 Wilayah

Jakarta Mati Lampu Lagi, Padam Gangguan 276 Wilayah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) kembali mengalami gangguan mati listrik di beberapa wilayah.

Dikutip dari laman Peta Listrik Jakarta (Pelita) pelita.plnjaya.co.id, mati listrik tersebut terjadi di 276 wilayah DKI Jakarta, Rabu (28/8/2019) pukul 15.40 WIB.

Dari data yang ditampilkan, rata-rata sebagian besar wilayah yang mati listrik diestimasi akan menyala dalam 3 jam ke depan.

Namun demikian, hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait soal mati listrik di sejumlah wilayah di DKI Jakarta.

Sementara itu, tagar 'matilampulagi' lantas menjadi trending di media sosial Twitter.

Sejumlah warga pun memberikan informasi soal mati lampu terjadi di wilayah mana saja.

Pengguna media sosial Twitter beramai-ramai mengeluhkan soal mati lampu di wilayah DKU Jakarta tersebut.

Seperti akun @lovaticaldi, "Jakarta #matilampulagi ?? oh lagi latihan jadi daerah kampung."

"Jakarta dilatih menjadi orang kampung dengan #matilampulagi #matilampujakarta," tulis akun @a_moneter.

"Tomang jakarta barat #matilampulagi," kata akun @ddiiaannMR. [tn]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita