Sidang Putusan MK, Ponpes Milik Ma’ruf Amin Tampak Sepi

Sidang Putusan MK, Ponpes Milik Ma’ruf Amin Tampak Sepi

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO -  Pondok Pesantren An Nawawi Tanara Kabupaten Serang, Banten, milik calon wakil presiden paslon 01 KH Ma’ruf Amin menjelang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) malah tampak sepi.

Melansir Antara, kondisi Ponpes An Nawawi pimpinan KH Ma’ruf Amin di Kecamatan Tanara,Kabupaten Serang belum terlihat tamu undangan menjelang putusan MK yang akan diumumkan, Kamis (27/6).

Kemungkinan tamu undangan mulai berdatangan sore hari, karena akan datang KH Ma’ruf Amin ke ponpes bersangkutan. “Kami menerima laporan pak kiai sore ke sini,” kata Yayan, pengelola Ponpes An Nawawi Tanara Al Bantani, Serang, Kamis.

Saat ini, panitia telah mempersiapkan kedatangan tamu undangan dengan mendirikan tenda, lahan parkir juga fasilitas lainnya.

Para tamu undangan nantinya ditampung ditenda yang telah disiapkan untuk lokasi pengajian yang dipimpin KH Ma’ruf Amin.  “Kami berharap kegiatan ini berjalan lancar,” ujarnya.

Bertepatan hari ini adalah Haul ke-126 Syekh Nawawi Al Bantani di Ponpes An Nawawi Tanara. “Diperkirakan yang hadir puluhan ribu orang,” ujar Yayan, petugas panitia haul tersebut.

Haul ini merupakan agenda tahunan untuk memperingati sosok ulama Banten yang mendunia hingga menjadi imam di Masjidil Haram Mekkah.

Puncak haul Syekh Nawawi selalu dirayakan menjelang akhir Syawal yang tahun ini bertepatan pada hari Jumat(28/6). [ns]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita