BPN Bantah Fasilitasi Aksi Massa Puluhan Juta Orang Pada 26-28 Juni 2019

BPN Bantah Fasilitasi Aksi Massa Puluhan Juta Orang Pada 26-28 Juni 2019

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, (BPN) menyangkal melakukan pengerahan massa dengan membuat undangan ajakan kepada masyarakat untuk melakukan aksi di Mahkamah Konstitusi (MK).

Juru Bicara BPN Andre Rosiade menyebutkan undangan yang tersebar di media sosial itu merupakan berita bohong atau hoaks. Klarifikasi itu disampaikan Andre sambil menyertakan undangan berdemonstrasi di MK yang marak beredar di dunia maya

"Yang dibawah ini adalah Hoaks. Kami BPN menegaskan ini adalah Hoaks," ujar Andre kepada wartawan melalui pesan tertulis, Rabu (19/6/2019).

Dalam undangan tersebut juga tertulis ditanda tangani BPN dan Badan Kemenangan Nasional Indonesia (BKNI). Mengenai hal tersebut, Andre mengatakan BPN tidak memfasilitasi acara tersebut.

"Dan BPN tidak pernah memfasilitasi acara ini," jelas Andre.

Dalam undangan yang beredar itu, direncanakan aksi pada 26-28 Juni 2018. Diklaim juga pasangan Prabowo-Sandi telah terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia periode 2019-2024.

Ditulis juga aksi tersebut akan dihadiri 22-22 juta orang dari 34 Provinsi se-Indonesia. Dalam undangan tersebut juga mengajak masyarakat untuk menggelar longmarch dari berbagai titik kumpul serta orasi. [sc]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita