GELORA.CO - KOMISI Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan pemenang Pemilihan Presiden (Pilpres) jatuh ke pasangan calon (Paslon) Jokowi-Ma’ruf Amin.
Beragam komentar datang dari pengumuman itu. Satu diantaranya datang dari Ustadz Derry Sulaiman.
Dia mempertanyakan jadwal pengumuman yang aneh dari biasanya.
“Allah kuasa, Laa ilaaha illAllah, ga kaget. Dari sebelum Pemilu sudah membayangkan ini akan terjadi. Pertama dalam sejarah bangsa pengumuman KPU jam 1.30 pagi, lucu yaa,” ungkapnya, via akun Instagramnya, Selasa (21/5/2019).
Dalam unggahanya, dia juga menyertakan satu video tentang perjalanan kampanye Prabowo-Sandi.
Ustadz Derry tak hanya bingung soal jam pengumuman yang dini hari, melainkan juga tanggal yang berubah-ubah.
“Katanya diumumin tgl 22 Mei, terus mau diundur tanggal 25, eeh tau taunya dimajuin jadi tanggal 21 sebelum makan sahur. Wkwkw, kalau sudah biasa bohong memang susah berubahnya,” tukasnya.
Kasus ini, lanjut Ustadz Derry sama seperti pemerintah menaikkan harga BBM. “BBM naik diam diam tengah malam, Presiden pun mau di naikkan diam diam, hadaaapi dengan senyumaaan… .πΌπΌπΌπΌπ΅π΅π΅π΅π£π£π£,” jelasnya..
“Perjuangan belum berakhir… tetap istiqomah jgn jd pengkhianat…takbiiir!!!,” pungkasnya.[psid]