Pemilu 2019 Dinilai Bermasalah, BEM UI & SI Gelar Aksi Demonstrasi

Pemilu 2019 Dinilai Bermasalah, BEM UI & SI Gelar Aksi Demonstrasi

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) akan menggelar aksi demonstrasi hari ini (20/05) di depan Gedung DPR/MPR RI Jakarta.

Menurut BEM UI, aksi demonstrasi ini untuk merespons berbagai problematika Pemilu Serentak 2019, seperti jatuhnya korban jiwa yang berasal dari panitia KPPS, polarisasi di tengah-tengah masyarakat, dan banyaknya upaya represif pemerintah terhadap kebebasan berpendapat.

Berikut catatan BEM UI dan BEM Seluruh Indonesia atas penyelenggaraan pemilu 2019.

1. Berkaitan dengan momentum Refleksi 21 Tahun Reformasi Indonesia, Aliansi BEM Seluruh Indonesia berkomitmen untuk mengawal keberlangsungan kehidupan demokrasi di Indonesia. Dalam penyelenggaraan Pemilu Serentak 2019, BEM Seluruh Indonesia melihat masih adanya upaya-upaya represif dari pemerintah terhadap kebebasan berpendapat yang berlawanan dengan keberlangsungan kehidupan demokrasi bangsa kita. BEM Seluruh Indonesia mengecam sikap represif pemerintah terhadap kebebasan berpendapat karena dapat memperkeruh suasana politik saat ini.

2. Merespons tragedi kemanusiaan pada Pemilu Serentak 2019, Aliansi BEM Seluruh Indonesia memandang perlunya kebijakan data satu pintu untuk memperjelas pendataan korban. Aliansi BEM Seluruh Indonesia juga mendesak pemerintah untuk membentuk tim yang bertugas mengevaluasi pemilu dari perspektif kesehatan sebagai pertimbangan pelaksanaan pemilu selanjutnya. Aliansi BEM Seluruh Indonesia mengajak setiap elemen melaporkan secara hukum apabila terdapat bukti pelanggaran hukum di balik meninggalnya perangkat pemilu dan menyerukan agar kasus ini tidak dipolitisasi.

3. Menanggapi potensi perpecahan bangsa akibat polarisasi politik yang terjadi, demi menjaga keutuhan bangsa, BEM Seluruh Indonesia mengajak segala lapisan masyarakat untuk secara kritis menanggapi kontestasi politik yang terjadi saat ini. Hal ini bertujuan agar kontestasi di kalangan elit tidak berdampak buruk sehingga menimbulkan perpecahan di kalangan masyarakat. Apabila memang dibutuhkan sebuah upaya untuk menyatakan pendapat, kami mengimbau agar dilakukan dalam kerangka hukum dan demokrasi.

4. Aliansi BEM Seluruh Indonesia memandang banyaknya korban jiwa dan polarisasi masyarakat yang terjadi hari ini tidak lepas dari sistem Pemilu Serentak 2019. Aliansi BEM Seluruh Indonesia mendesak pemerintah untuk segera melakukan evaluasi sistem Pemilu Serentak 2019. Aliansi BEM Seluruh Indonesia juga siap terlibat aktif dalam melakukan evaluasi sistem Pemilu Serentak 2019. [sm]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita