MUI: Andre Taulany Sudah Taubat dan Minta Maaf, Selesai

MUI: Andre Taulany Sudah Taubat dan Minta Maaf, Selesai

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Komedian Andre Taulany mendapat masalah setelah candanya soal Nabi Muhammad menyinggung umat Islam. Andre pun sudah dilaporkan ke polisi oleh PA 212.

Andre sudah menyambangi kantor MUI di Jakarta untuk berdialog sekaligus meminta  maaf kepada umat Islam pada Sabtu (4/5). MUI pun menganggap Andre sudah betul-betul bertaubat. 

"Saya kira kalau sudah taubat dan minta maaf selesailah," kata Ketua Komisi Hukum MUI HM Baharun, Minggu (5/5). 

Baharun sudah mengirim perwakilan dari komisi hukum untuk menerima Andre kemarin di kantor MUI. Dari sana jelas, Andre sudah terlihat betul-betul menyesal dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya. 

"Orang itu bisa selip lidah. Awalnya wajar apabila ada yang marah karena Nabi Muhammad itu kan begitu diagungkan. Tapi dia sudah bertaubat, Tuhan aja maha pemaaf, memaafkan," urai dia. 

"Yang penting tidak melakukan lagi baik sengaja dan tidak sengaja. Karena ini kan melukai umat Islam," sambungnya.

Menurut Baharun, jelang bulan Ramadhan ini, umat Islam harus sama-sama lebih menahan diri. Untuk Andre, ia berpesan agar tak lagi bercanda soal hal-hal yang sensitif, apalagi berkaitan dengan agama. 

"Dia sudah betul-betul berniat baik untuk kembali jalan yang benar. tidak lagi membuat lucu lucuan dan komedian soal nabi. Jelang puasa ini harus cooling down. Kita ajak Andre berbuat lebih baik," tutur Baharun. 

Untuk urusan hukum, kata Baharun, MUI tidak ingin ikut campur. Semua diserahkan ke pihak kepolisian. 

Video yang memperlihatkan Andre diduga menghina Nabi Muhammad SAW viral beberapa hari terakhir. Di video tersebut, Andre yang tengah menjadi host bersama Sule, berbincang dengan Virzha yang sedang menjadi bintang tamu.

Ternyata, acara itu tayang pada Ramadhan tahun 2017. Kala itu, Virzha mengaku mengagumi Nabi Muhammad SAW yang wanginya seperti 1.000 bunga.  Namun, Andre malah menanggapinya dengan candaan. “Aromanya 1.000 bunga? Itu badan apa kebon,” katanya.

Namun, di kantor MUI kemarin, Andre mengaku sangat tidak berniat menghina Nabi Muhammad. Dia juga meminta maaf atas kesalahan itu. 

“Saya umat muslim tentu cinta juga kepada Rasulullah SAW, di mana saya selalu menyebut namanya di dalam ibadah saya, dalam salat saya, salawat saya, jadi, Nauzubillah min zalik kalau saya sampai menghina nabi saya sendiri, nabi kita semua Nabi Muhammad,” beber Andre. [kump]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita