Jelang Aksi Kivlan Zen, Kawat Berduri Pagari Gedung KPU

Jelang Aksi Kivlan Zen, Kawat Berduri Pagari Gedung KPU

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Kawat berduri sudah terpasang di depan gedung KPU pagi ini. Kawat tersebut merupakan bagian dari pengamanan KPU yang bakal didatangi massa yang tergabung dalam Gabungan Elemen Rakyat untuk Keadilan dan Kebenaran (GERAK).

Pantauan di gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (9/5/2019), pukul 09.20 WIB, personel kepolisian dan TNI sedang menggelar apel tepat di Jalan Imam Bonjol yang mengarah ke Bundaran HI.

Beberapa personel di barisan depan terlihat memegang senjata. Sedangkan kawat berduri terpasang di depan gedung KPU. 

Massa yang tergabung dalam GERAK akan melakukan unjuk rasa di KPU dan Bawaslu hari ini. Massa yang diinisiasi Kivlan Zen itu menuntut KPU mendiskualifikasi pasangan Jokowi-Ma'ruf dari kontestasi pilpres 2019.

"Misalnya nih, Pasal 463 itu mengharuskan KPU mendiskualifikasi kalau ada capres yang melakukan kecurangan. Sampai hari ini kan nggak, dihitung terus," kata pengacara Kivlan Zen, Eggi Sudjana, yang juga inisiator dalam aksi ini, saat dihubungi, Rabu (8/5). [dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita