Pendukung Prabowo Tetap Bertahan di Tengah Guyuran Hujan

Pendukung Prabowo Tetap Bertahan di Tengah Guyuran Hujan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp
Ikuti kami di Google Berita

GELORA.CO - Loyalitas massa pendukung dan relawan pendukung pasangan Prabowo-Sandi sudah tidak bisa diragukan lagi.

Ini terlihat saat mereka antusias berkumpul dalam acara Syukuran Kemenangan Indonesia yang digelar tepat di depan kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (19/4).

Awalnya, acara yang berlangsung usai Salat Jumat itu menyenandungkan salawat di bawah cuaca yang sejuk dengan sedikit sinar matahari menyengat.

Calon Presiden Prabowo Subianto pun menyampaikan pidatonya didampingi tokoh Koalisi Indonesia Adil Makmur tepat pukul 14.10 WIB. Pidato berlangsung singkat dan berakhir sebelum ibadah salat ashar.

Para pendukung yang tengah memekikkan takbir usai Prabowo berpidato dikejutkan dengan guyuran gerimis yang cukup lebat untuk membasahi pakaian yang mereka kenakan.

Bukan beranjak, massa tetap berkumpul sembari mengumandangkan adzan tanda ibadah salat ashar siap digelar walaupun diiringi rintik hujan.

Salat pun dilanjutkan dengan doa bersama untuk kebaikan bangsa Indonesia. Pada saat doa selesai dipanjatkan, hujan turut reda. [rmol]