Saat Edy Rahmayadi Ubah Salam Dua dan Satu Jari Warga Jadi Kepalan

Saat Edy Rahmayadi Ubah Salam Dua dan Satu Jari Warga Jadi Kepalan

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Gaya kepemimpinan Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, kerap menarik perhatian publik. Terbaru, mantan ketua PSSI itu mengganti pose tangan seorang perempuan, yang menunjukkan salam satu jari dengan jempol dan salam dua jari menjadi sebuah kepalan tangan. 

Dalam video berdurasi 24 detik itu, Edy dikerumuni banyak orang yang hendak berfoto bersamanya. Dari sekian banyak orang yang ingin berfoto itu, seorang perempuan berpose dengan dua jari. 

Edy yang melihat kejadian itu  langsung memegang tangannya untuk mengganti pose itu menjadi kepalan. 

Meski begitu, perempuan tersebut malah mengganti posenya menjadi salam jempol. Edy pun kembali mengubah posenya menjadi kepalan. 

"Gini," kata Edy sambil membetulkan jari tangan perempuan tersebut yang disambut tawa. '


Dikonfirmasi terpisah, tenaga ahli humas Pemprov Sumut, Parada Siregar, mengatakan video itu diambil pada Jum'at (8/2).

Saat itu, Edy menghadiri acara pameran satu abad surat kabar di Sumut yang digelar di lantai 1 kantor gubernur. Kedatangannya pun langsung disambut hangat para pengunjung, termasuk siswa dari MTS Taman Siswa yang berebut untuk swafoto.

Parada mengatakan tujuan Edy mengubah pose warga itu untuk menunjukkan netralitasnya di Pilpres 2019.

"Nah, ketika hendak berfoto, bapak gubernur melihat salah satu pengunjung berpose dengan mengacungkan jari dua, kemudian menunjukan satu jari," kata Parada, Minggu (10/2), dilansir kumparan.

"Pak Gubernur Sumut pun dengan sigap mengganti pose tersebut dengan kepalan tangan sebagai simbol perjuangan dan netralitas beliau di tengah politik yang memanas," tutupnya. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita