Usulkan Debat Berbobot, Faldo Maldini Singgung Soekarno-Kennedy

Usulkan Debat Berbobot, Faldo Maldini Singgung Soekarno-Kennedy

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Juru bicara Prabowo-Sandiaga, Faldo Maldini berharap debat capres-cawapres mendatang bisa lebih mengadu gagasan-gagasan besar. Dia pun menyinggung soal debat berkelas antara Presiden RI pertama, Soekarno dengan mantan Presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy.

"Kennedy mengatakan, kenapa kamu tetap mempertahankan Papua? Kan, rasnya beda? Soekarno menjawab emang Amerika kulit putih semua?" kata Faldo dalam acara Indonesia Lawyers Club di tvOne, Selasa 22 Januari 2019.

Faldo mengaku tidak mengurus format debat meskipun banyak pihak membicarakan hal itu. Dia lebih konsern pada gagasan para capres-cawapres itu harus diuji termasuk di kampus.

"Saya katakan, sebelumnya jadi politisi itu berat, harus siap dihajar," kata dia.

Dalam kesempatan itu, Faldo yang merupakan politikus Partai Amanat Nasional itu juga menyindir klaim dari Joko Widodo yang menyebut tidak mengeluarkan biaya sepeserpun dalam kegiatan politiknya. Padahal, politik membutuhkan dana yang besar.

Dia pun berharap, presiden yang terpilih nanti bukanlah presiden yang prematur, yang gagasannya diuji secara prematur. [viva]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita