GELORA.CO - Sandiaga Salahuddin Uno disambut meriah ratusan masyarakat Sampang Madura, saat memasuki Lapangan Wijaya Sampang, Jalan Wijaya Kusuma, Madura, Rabu (2/1/2019), untuk senam bersama. Walhasil upaya calon wakil presiden nomor urut 02 itu pun terhambat saat ingin masuk ke lapangan.
Pasalnya, masyarakat tidak ingin melewatkan kesempatan untuk bersalaman atau berswafoto dengan pasangan Prabowo Subianto pada Pilpres April mendatang.
Bahkan pasangan suami istri Wahyu dan Faradila bersedia menunggu sejak jam 6 pagi demi didoakan agar anak pertama mereka yang masih dalam kandungan dilahirkan sehat.
"Saya ingin anak saya didaoakan Pak Sandi. Alhamdulillah terwujud. Senang rasanya. Nggak rugi menunggu dua jam," kata Faradila yang membuat tersenyum Wahyu.
Begitu sampai tempat senam, emak-emak langsung menyerbu panggung dan tidak memberikan kesempatan untuk bicara atau senam sekalipun, meski musik senam sudah terdengar dari pengeras suara.
Bahkan, upaya panitia agar para peserta mundur satu meter dari tenpat senam tidak dihiraukan, sampai akhirnya Sandi meminta para peserta senam sabar dan mengambil posisi untuk mengikuti gerakan instruktur.
"Ayo kita senam dulu, biar sehat dan berfikiran positif," ujar Sandi.
Dalam dialognya, Sandi menyampaikan pesan dari Prabowo Subianto, bahwa yang menjadi fokus pasangan nomor urut 02 adalah sektor ekonomi.
"Kami fokus pada ekonomi, harga-harga stabil terjangkau serta penciptaan dan penyediaan lapangan kerja. Kita akan oberdayakan tenaga kerja lokal dan membatasi tenaga kerja ading," terang Sandi.
Usai senam, Ibu Meta dari Rumah Kerudung Syifa, memberikan sumbangan dana kampanye, begitu juga saat Sandi sudah berada di mobil untuk melanjutkan sosialisasinya di pulau garam tersebut. [ts]