Menengok Janji Manis Jokowi dan Prabowo dalam Debat Lima Tahun Lalu

Menengok Janji Manis Jokowi dan Prabowo dalam Debat Lima Tahun Lalu

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Dalam beberapa menit ke depan, Komisi Pemilihan Umum RI (KPU) akan menggelar debat perdana capres-cawapres peserta pilpres 2019. Adapun yang akan bertarung dalam debat malam ini, Kamis (17/1) yakni pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Sebagaimana diketahui, lima tahun silam, Jokowi dan Prabowo juga pernah bertemu dalam forum yang sama. Menengok sekilas serba-serbi pilpres 2014 lalu, berikut rangkumannya:

Jokowi-Prabowo Bertukar Nomor Urut

Pada 2014 silam Jokowi berpasangan dengan Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Pasangan ini mendapatkan nomor urut 02. Sedangkan Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Hatta Rajasa mendapatkan nomor urut 01.

Nah, di 2019 ini Jokowi yang berpasangan dengan Ma'ruf Amin mendapatkan nomor urut 01. Sedangkan Prabowo Subianto berpasangan dengan Sandiaga Uno, dan mendapatkan nomor urut 02.

Tema Debat, KPU Tonjolkan Isu HAM, Korupsi dan Terorisme

Debat perdana pilpres 2014 lalu bertemakan Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan yang Bersih dan Kepastian Hukum.

Namun, di pilpres 2019 ini, KPU memilih isu hukum, hak asasi manusia (HAM), korupsi dan terorisme sebagai prioritas. Sehingga dijadikan tema debat perdana.

Prabowo Sebut Dirinya Pembela HAM Paling Keras

Dalam debat pilpres 2014 silam, Prabowo berjanji untuk terus melindungi rakyat Indonesia dari segala bentuk ancaman. Baik itu, ancaman dari dalam negeri maupun ancaman dari pihak luar. Bahkan dia menyebut saat menjadi prajurit TNI, ialah sosok pembela HAM.

"Saya bertanggung jawab, dan jati nurani saya bersih. Saya juga pembela HAM paling keras di negeri ini," papar Prabowo.

Nah, kita nantikan apa kata Prabowo hari ini.

Jokowi Janji Berikan Kepastian Hukum

Dalam debat pilpres 2014 silam. Jokowi mengaku bakal menghadirkan pemerintahan yang bersih. Pasangan Jokowi-JK juga bertekad memberikan kepastian hukum, menegakkan hukum tanpa pandang bulu.

"Apabila rakyat memberikan kepervayaan kepada kami, maka kami akan bekerja keras, bekerja sangat keras siang dan malam agar demokrasi berjalan dengan baik. Pemerintahkan yang bersih bisa kami hadirkan, kepastian hukum yang tegas bisa kami berikan," kata Jokowi.

Semoga dalam debat kali ini Jokowi juga berani berikan kepastian hukum, termasuk untuk Novel Baswedan, ya guys! [JP]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita