Tak Lagi Jadi Ketum Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Bantu Bersihkan Sampah Reuni 212

Tak Lagi Jadi Ketum Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Bantu Bersihkan Sampah Reuni 212

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO -  Politisi muda Dahnil Anzar Simanjuntak juga terlihat di tengah jutaan peserta Reuni 212 di Silang Monas dan kawasan di sekitarnya.

Mengenakan kemeja krem, syal kefayeh dan topi hitam bertuliskan Palestine, Dahnil terlihat memunguti sampah yang tertinggal di Jalan MH Thamrin. 

Peserta yang mengenali wajah mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah dan Kordinator Jurubicara Prabowo-Sandi itu tak sungkan menghampiri Dahnil dan mengajaknya berfoto bersama. 

Dahnil menyambut ajakan itu dan sesekali melemparkan gurauan kepada mereka.

Kegiatan Reuni 212 yang berlangsung sejak Minggu dinihari diperkirakan dihadiri tak kurang dari 8 juta orang. Angka ini disampaikan panitia pada saat kegiatan ditutup beberapa saat lalu. 

Sejauh ini tak terlihat tumpukan sampah yang berarti. Seperti biasa aksi yang dilakukan ini selalu disertai dengan kesadaran menjaga lingkungan dari sampah. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita