Sindir Prabowo, Wiranto Tanggung Jawab Jika Indonesia Punah

Sindir Prabowo, Wiranto Tanggung Jawab Jika Indonesia Punah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto kembali menyindir pernyataan Prabowo Subianto yang memprediksi Indonesia punah jika calon presiden nomor urut 02 itu tak terpilih dalam Pilpres 2019. 

Wiranto sebelumnya menyebut Indonesia berada di peringkat sembilan dari 10 daftar negara teraman di dunia. Hal ini berdasarkan riset lembaga Gallup's Law and Order tahun 2018. Selain itu, Indonesia juga termasuk negara tujuan investasi kedua setelah Filipina.

"Maka dengan prestasi seperti ini tentu negara tidak akan bubar, tidak akan punah," ujar Wiranto saat memberikan sambutan dalam acara penyampaian laporan penanggulangan terorisme BNPT di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (27/12). 

Wiranto pun menjamin usai pelaksanaan pemilu tahun depan Indonesia akan tetap ada. Jika sampai punah, mantan Panglima TNI ini menyatakan sebagai pihak yang paling bertanggung jawab. 

"Habis pemilu enggak punah, dari dulu bolak-balik pemilu juga utuh aja. Kalau punah yang paling tersinggung menkopolhukam karena berarti saya enggak bisa jaga negeri ini stabil. Tapi ini stabil. Enak aja punah," tuturnya. 

Sebelumnya, Prabowo mengatakan Indonesia bisa punah jika pihaknya kalah di Pilpres 2019. Sebab, terlalu lama elite berkuasa dengan langkah dan cara yang keliru sehingga menyebabkan tingginya ketimpangan sosial di Indonesia.

"Kita tidak bisa kalah. Kita tidak boleh kalah. Kalau kita kalah negara ini bisa punah," kata Prabowo saat menyampaikan pidato di acara Konferensi Nasional Partai Gerindra yang digelar di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, pada 17 Desember lalu. 

Wiranto sempat menantang Prabowo taruhan rumah terkait prediksi Indonesia punah jika kalah di pilpres 2019.

"Kalau sehabis pemilu Prabowo kalah dan Indonesia tetap utuh, tidak punah, maka rumah [Prabowo di] Hambalang diserahkan kepada saya. Sebaliknya, kalau Indonesia punah maka rumah saya di Bambu Apus diserahkan ke Prabowo, tapi kalau semua punah, buat apalagi rumah?" ucapnya. [cnn]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita