Miris! Bapak Ini Jualan Cobek Keliling Sambil Gendong Anak, Netizen: Tolong Bantu!

Miris! Bapak Ini Jualan Cobek Keliling Sambil Gendong Anak, Netizen: Tolong Bantu!

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Potret kemiskinan rakyat negeri ini begitu tampak dari sebuah video yang diunggah netizen. Pria asal Kebumen, Jawa Tengah (Jateng) bernama Wisnu.

Wisnu diketahui netizen berprofesi sebagai penjual cobek batu. Dengan harga Rp10 ribu percobek, Wisnu berjualan keliling di Wilayah Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim).

Yang membuat netizen prihatin dan iba, Wisnu berjualan sambil menggendong anaknya yang masih balita.

Netizen dengan akun @Ricky_Hf di Twitter mencoba mengetuk hati warganet untuk memberi bantuan.

“Pak Wisnu berjualan COBEK batu seharga 10rbu,sambil menggendong Anak balitanya keliling dgn beban berat

Beliau berasal dari Kebumen Jateng, sehari² keliling di wilayah Sidoarjo dan tidur di mesjid daerah Garuda,candi Sidoarjo. Buat sobat yg bertemu beliau tolong di bantu SHARE,” ajak Ricky.

Cuitan Ricky ini disertai bukti berupa video Wisnu yang sedang keliling menjajakan dagangannya, sambil menggendong anaknya.


Semoga pembaca yang budiman, terutama yang ada di wilayah Sidoarjo bisa membantu Pak Wisnu. [swr]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita