GELORA.CO - Presiden Jokowi Widodo Menghadiri Festival Bintang Vokalis Qasidah di Jakarta, Kamis (29/11/18) dan menyanyikan lagu Deen Assalam.
Dilansir mellaui kaun Twitter @jokowi yang diunggah pada Jumat (30/11/18). Tampk saat itu, Jokowi mengenakan kemeja batik lengan panjang.
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi tampak menyanyikan lagu Deen Salam versi Sabyan Gambus.
“Abtahiyyat wabsalam..Ansyuru ahlal kalam jainuddin nachirom..”
“Melihat perkembangan qosidah, kita diingatkan shalawat dan khasanah berpadu dalam perkembangan zaman dan jadi semakin menarik dan indah,” kata Jokowi.
Lagu-lagu kasidah mengandung semangat dan pesan akhlakul karimah,” tulis Jokowi.
Para hadirin yang berada di tempat tersebut langsung memberi tepuk tangan dan ikut bernyanyi bersama Jokowi.
Menghadiri Festival Bintang Vokalis Qasidah di Jakarta, semalam. Di tengah pesatnya kemajuan sains, teknologi, dan seni, kasidah makin berkembang, seperti grup kasidah Sabyan yang milenial dan fenomenal.— Joko Widodo (@jokowi) 30 November 2018
Lagu-lagu kasidah mengandung semangat dan pesan akhlakul karimah. pic.twitter.com/vIxxlfbQJC
Netizen yang melihat video tersebut lantas menyodorkan karya lain dari penampilan Jokowi. Dengan polesan ala Audisi Indonesian Idol, begini video tersebut:
— Opposite6890 (@opposite6890) 5 Desember 2018
[swr]