GELORA.CO - Saat ini beredar kabar Anak AM Hendropriyono, Diaz Hendropriyono dan politikus PDIP Maruarar Sirat akan menjadi diajukan sebagai Menpora jika Imam Nahrawi tersangka dalam kasus dana hibah.
Sumber itu mengatakan, Diaz Hendropriyono dengan latar belakang doktor dari Amerika Serikat dan seorang anak muda dianggap mampu menjadi Menpora.
Nama Diaz yang menjadi calon Menpora tidak lepas dari peran ayahnya Hendropriyono yang sangat dekat Jokowi.
Kata Sumber itu mengungkapkan, ada nama Muaruar Sirat yang akan diajukan menjadi Menpora karena dorongan dari kalangan PDIP. “Maruarar juga pernah jadi Menpora tetapi detik-detik terakhir gagal karena berbagai kepentingan politik,” ungkap sumber itu.
Dalam perkembangan kasus dana hibah di Kemenpora, KPK menggeledah kantor Menpora Imam Nahrawi.
Penggeledahan terkait kepentingan penyidikan kasus dugaan suap terkait alokasi dana hibah Kemenpora ke KONI.
Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan, salah satu ruangan yang digeledah adalah ruang Menpora Imam Nahrawi.
“Dilakukan penggeledahan hari ini di dua lokasi, di kantor Kemenpora dan kantor KONI. Ada sejumlah ruangan yang digeledah tadi. Mulai dari ruangan yang disegel kemarin ruang deputi, asisten deputi, kemudian ruang PPK. Selain yang disegel ada ruang Menpora yang digeledah tadi,” kata Febri di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (20/12/2018).
Menurut Febri dari sejumlah titik yang digeledah, KPK mengamankan banyak dokumen terkait dana hibah.
Kemudian KPK juga menemukan proposal-proposal permohonan bantuan dana hibah.
“Rinciannya (dokumen dan proposal yang disita) tentu tidak bisa disampaikan. Yang pasti terkait perkara. Nanti tentu kami pelajari untuk kebutuhan pemanggilan saksi-saksi di tahap berikutnya,” kata Febri.[sn]