
GELORA.CO - Beredar video klip lagu berjudul 'Sontoloyo' di YouTube karya musisi Ahmad Dhani, Sang Alang, hingga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon.
Video tersebut diunggah oleh channel Video Legend pada Jumat, (30/11/2018).
Ditilik TribunWow.com, Sabtu (1/12/2018) sore, video yang baru tayang sehari ini telah ditonton hingga belasan ribu kali dan telah mendapat ratusan komentar.
Sambil mengenakan kaos bertuliskan 'Sontoloyo', Ahmad Dhani bersama Sang Alang dan Fadli Zon menyanyikan lagu disertai alunan musik yang bersifat riang gembira.
Ternyata, lirik lagu 'Sontoloyo' tersebut merupakan puisi karya Fadli Zon.
Berikut lirik lagu Sontoloyo yang dikutip TribunWow.com dari channel Video Legend di Youtube :
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Kau bilang ekonomi meroket
Padahal nyungsep meleset
Kau bilang ekonomi meroket
Padahal nyungsep meleset
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Kau bilang produksi beras berlimpah
Tapi impor tidak kau cegah
Kau bilang produksi beras berlimpah
Tapi impor tidak kau cegah
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Kau bilang pengangguran turun
Orang cari kerja makin berjibun
Kau bilang pengangguran turun
Orang cari kerja makin berjibun
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Eo oe eo oooooo sontoloyo .........
Utang numpuk bertambah
Rupiah anjlok melemah
Harga-harga naik merambah
Hidup rakyat makin susah
Kau jamu tuan asing bermewah-mewah
Eo ........
ooooo ......
Sontoloyo ......
Aw ...............
Eo oe eo oooooo sontoloyo.........
Eo oe eo oooooo sontoloyo.......
Eo oe eo oooooo sontoloyo.........
Rezim sontoloyo!
Berikut Video Lagu "Sontoloyo" :
Kata 'Sontoloyo' saat ini memang tengah viral di masyarakat Indonesia.
Diberitakan Kompas.com sebelumnya, awal mula viralnya kata tersebut adalah ketika Presiden Joko Widodo mengucapkan kata 'Sontoloyo' di Lapangan Sepakbola Ahmad Yani, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (22/10/2018).
"Hati-hati, banyak politikus yang baik-baik, tapi juga banyak politikus yang sontoloyo!" kata Jokowi dikutip dari Kompas.com
Dia mengatakan kata 'sontoloyo' kepada masyarakat agar berhati-hati dan jangan mudah terpedaya ucapan para politisi.
Jokowi menilai bahwa banyak politisi memperdaya masyarakat untuk kepentingan politik sesaat.
Dia mempertanyakan mengapa anggaran Rp3 triliun untuk pembangunan infrastruktur dan fasilitas kelurahan dipermasalahkan sejumlah politisi.
Ia meminta agar setiap hal tidak dikaitkan dengan politik, sedangkan aspek kehidupan bukan hanya soal politik.
Ada berbagai aspek dalam kehidupan, di antaranya, aspek ekonomi, sosial, hingga budaya.
Mantan Walikota Solo ini juga mengingatkan agar jangan sampai masyarakat terpengaruh oleh politikus-politikus tersebut hingga menggorbankan persatuan.
"Masyarakat sekarang saya lihat sudah semakin pintar, semakin matang dalam berpolitik. Sehingga jangan kita dibawa, dipengaruhi oleh politikus-politikus yang hanya untuk kepentingan sesaat, mengorbankan persatuan, persaudaraan, dan kerukunan kita," kata Jokowi. [tribun]